Tribun Jatim Network Kunjungi Humaniora, Tawarkan Kerjasama Strategis

HUMANIORA – (12/7/2024) Fakultas Humaniora UIN Maulana Malik Ibrahim Malang menerima kunjungan dari Media Tribun Jatim Network, pada Kamis, 11 Juli 2024. Pihak Tribun Jatim dalam kesempatan tersebut diwakili oleh Account Executive, Muhammad Afif Nirwan, dan Advertise Coord, Budi Akbar. Kunjungan tersebut dalam rangka menjalin silaturahmi sekaligus menjalin hubungan kerjasama antara kedua belah pihak.

Baca juga:

 

Afif dan Budi disambut langsung oleh Dekan Fakultas Humaniora, Dr. M. Faisol, beserta jajaran dekanat di ruang dekanat fakultas. Dalam pertemuan tersebut, Budi Akbar menyampaikan bahwa kunjungan ini dilakukan untuk membangun hubungan yang lebih baik antara Tribun Jatim Network dan Fakultas Humaniora.

“Kami berharap kunjungan ini dapat membuka peluang kerjasama yang lebih luas di masa depan, terutama dalam bidang pemberitaan dan promosi kegiatan akademik maupun non-akademik, serta peningkatan kompetensi mahasiswa Fakultas Humaniora” ujar Budi Akbar.

Dekan Fakultas Humaniora, Dr. M. Faisol, menyambut baik kunjungan ini dan menyatakan harapannya agar kerjasama ini dapat memberikan manfaat bagi kedua belah pihak. “Kami menghargai inisiatif Tribun Jatim Network untuk menjalin kerjasama dengan Fakultas Humaniora. Kami yakin bahwa sinergi ini akan memperkuat upaya kami dalam memberikan informasi terbuka dan transparan kepada publik, serta memberikan platform yang lebih luas bagi mahasiswa dan dosen untuk berkolaborasi bersama dunia industri,” kata Dr. M. Faisol.

Pertemuan ini juga membahas potensi kerjasama dalam bidang peningkatan Sumber Daya Manusia. Selain sebagai media partner dalam mempublikasikan karya dosen dan mahasiswa, Tribun Jatim Network akan menjadi partner dalam meningkatkan kompetensi mahasiswa di bidang non-akademik, seperti marketing, digital, serta literasi.

Dalam kesempatan yang sama, kedua belah pihak melakukan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS). Sebagai wujud nyata kerjasama ini, tahun ini Tribun Jatim menerima mahasiswa Fakultas Humaniora untuk magang PKL. Diharapkan mahasiswa akan mendapatkan pengalaman praktis dan memperluas wawasan mereka dalam dunia jurnalistik dan media.

Dengan adanya kunjungan ini, diharapkan tercipta kolaborasi yang saling menguntungkan antara Tribun Jatim Network dan Fakultas Humaniora UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Kerjasama ini tidak hanya akan memperkuat posisi kedua institusi dalam bidang masing-masing, tetapi juga memberikan kontribusi positif bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan penyebaran informasi yang berkualitas kepada masyarakat luas. [al]

 

 

Jl. Gajayana 50 Malang 65144 - Jawa Timur - Indonesia

  • dummy+1 (0341) 551354

  • dummy+1 (0341) 551354

  • dummy humaniora@uin-malang.ac.id