Workshop Evaluasi Jurnal Fakultas Humaniora: Tingkatkan Kualitas Publikasi Ilmiah

HUMANIORA – (16/10/2023) Fakultas Humaniora menggelar Workshop Evaluasi Jurnal pada Sabtu, 14 Oktober 2023. Workshop ini dihadiri oleh tim jurnal Fakultas Humaniora yang terdiri dari Lingua, Jali, Paradigm, Afshaha, serta tim jurnal mahasiswa, Lilics dan Ma'dubah.

Baca juga:

Jurnal2

Kegiatan ini menghadirkan pakar pengelolaan jurnal, Idris, M.M., dari Universitas Negeri Malang, guna memastikan penerbitan jurnal di Fakultas Humaniora terjaga dengan baik. Idris mengajak para pengelola jurnal untuk menyatukan visi mereka dalam menjaga dan meningkatkan kualitas publikasi ilmiah di Fakultas Humaniora.

Selain itu, workshop ini juga membahas penyempurnaan proses peer-review yang diterapkan oleh jurnal-jurnal di fakultas. Diskusi mencakup topik seperti cara pemilihan reviewer yang kompeten, menjaga kerahasiaan proses peer-review, dan penetapan standar yang harus dicapai dalam proses ini.

Workshop ini menjadi lebih penting karena jurnal-jurnal seperti Jali dan Paradigm di Fakultas Humaniora akan segera menghadapi proses re-akreditasi dalam waktu dekat. Kualitas terbitan dan relevansi jurnal ini adalah faktor utama dalam menentukan akreditasi mereka.

Ketua Laboratorium Penerbitan Jurnal Fakultas Humaniora, Habiba Al Umami, M. Hum., menjelaskan bahwa workshop ini adalah langkah konkrit dalam meningkatkan kualitas dan relevansi jurnal di Fakultas Humaniora. "Ini adalah bagian dari upaya kami untuk mengeksplorasi ruang-ruang perbaikan dalam pengelolaan jurnal di fakultas kami," ujarnya.

Semua peserta workshop berharap bahwa langkah-langkah yang diambil dalam kegiatan ini akan membawa perubahan positif dalam kualitas dan relevansi jurnal-jurnal yang diterbitkan di Fakultas Humaniora. Meningkatnya kualitas publikasi ilmiah diharapkan akan mendukung upaya akreditasi dan memperkuat reputasi fakultas ini dalam dunia akademik. [al]

 

Jl. Gajayana 50 Malang 65144 - Jawa Timur - Indonesia

  • dummy+1 (0341) 551354

  • dummy+1 (0341) 551354

  • dummy humaniora@uin-malang.ac.id