Bikin Bangga, Mahasiswa Humaniora Raih Emas di Indonesian Youth Science Olympiad

HUMANIORA – (5/10/2023) Prestasi membanggakan datang dari mahasiswa Fakultas Humaniora Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang, Ananda Putri Noviana, mahasiswa Program Studi Sastra Inggris semseter lima yang berhasil meraih medali emas dalam ajang Indonesian Youth Science Olympiad (IYSO), yang diselenggarakan oleh CV. Divya Cahaya Prestasi.

Baca juga:

Piagam Ananda Putri 1

Mahasiswa asal Bojonegoro ini muncul sebagai juara pertama setelah mengalahkan ratusan peserta berbakat lainnya dari seluruh penjuru Indonesia dalam lomba bahasa Inggris. Keberhasilannya ini adalah bukti nyata dari dedikasi dan tekadnya yang kuat untuk mencapai prestasi tinggi.

Sebelumnya, Ananda mengaku pernah mengikuti lomba bahasa Inggris lainnya di Gypem dan meraih juara ketujuh. Namun, semangatnya tidak surut. Setelah mendengar kisah inspiratif tentang mbak Zahra, seorang mahasiswa semester tujuh yang pernah meraih juara pertama dalam lomba yang sama yang diadakan oleh Divya Cahaya Prestasi, Ananda memutuskan untuk mencoba peruntungannya.

“Saya rutin belajar bahasa Inggris melalui platform Duolingo dan YouTube selama satu jam setiap hari, dimulai dari sepuluh hari sebelum lomba”, ujarnya.

Kepemimpinan yang solid dalam menyediakan silabus lomba sepuluh hari sebelumnya membantu Ananda untuk fokus dalam persiapan. Meskipun waktu pelaksanaan lomba agak terburu-buru pada sore hari, Ananda berhasil menyelesaikan semua tugas dengan baik.

Setelah pengumuman pemenang, Ananda dengan bangga mendapati namanya berada di puncak daftar. Kesuksesannya ini adalah hasil dari niat, usaha, dan doa yang tak pernah terlupakan.

Ananda memberikan pesan berharga kepada teman-teman sejawatnya, "Kita perlu ingat bahwa jika orang lain bisa, kita juga harus bisa. Niat, usaha, dan doa juga tidak boleh ditinggalkan”, pesannya.

Prestasi gemilang Ananda Putri Noviana adalah cerminan dari komitmen Fakultas Humaniora dalam mendukung dan mendorong mahasiswanya untuk meraih prestasi tinggi dalam berbagai bidang. Fakultas Humaniora dengan bangga merayakan prestasi luar biasa Ananda dan berharap untuk melihat lebih banyak prestasi gemilang dari mahasiswa-mahasiswanya di masa depan. [al]

 

Jl. Gajayana 50 Malang 65144 - Jawa Timur - Indonesia

  • dummy+1 (0341) 551354

  • dummy+1 (0341) 551354

  • dummy humaniora@uin-malang.ac.id