HUMANIORA – (04/02/2022) Perjuangan tim jurnal Fakultas Humaniora telah menuai hasil yang tak sia-sia. Dua jurnal Fakultas Humaniora yang telah dirintis dalam dua tahun terakhir mendapat reputasi tingkat nasional, terakreditsi Sinta (Science and Technology Index). Kedua jurnal tersebut adalah Journal of Arabic Literature (JaLi) dan Paradigm: Journal of Language and Literary Studies. Paradigm berhasil memperoleh akreditasi nasional (Sinta 6) pada Desember 2020, disusul JaLi (Sinta 5) pada Januari 2022.
Dekan Fakultas Humaniora, Dr. M. Faisol mengucapkan selamat kepada kedua jurnal yang berada di bawah naungan Fakultas Humaniora atas prestasinya memperoleh akreditasi Nasional. Hal itu ia sampaikan dalam acara rapat jurnal sekaligus tasyakuran yang digelar Tim Jurnal Fakultas Humaniora pada Jumat 4 Februari 2022. Ia mengapresiasi pencapaian tim jurnal atas upayanya selama ini dalam mengawal publikasi ilmiah Fakultas Humaniora.
“Selamat kepada JaLi dan Paradigm atas akreditasi yang telah dicapai. Saya ucapkan terimakasih kepada Tim Jurnal Fakultas Humaniora atas kerja kerasnya selama ini dalam mengawal jurnal menuju akreditasi.” Tutur M. Faisol.
Lebih lanjut, Dekan Fakultas Humaniora mendorong Paradigm dan JaLi untuk meraih akreditasi yang lebih baik pada tahun mendatang. Ia mengatakan bahwa jurnal ilmiah yang mengusung kajian bahasa dan sastra belum begitu banyak dijumpai, terutama yang terakreditasi Internasional. Ia menyarankan tim jurnal untuk membuat roadmap sebagai panduan untuk mencapai target menuju akreditasi Internasional.
“Tim jurnal bisa membuat roadmap selama 5 tahun ke depan untuk menuju akreditasi Internasional. Saya yakin, kalau jurnal Fakultas Humaniora diurus dengan baik, maka peluang mencapai akreditasi Internasional masih terbuka lebar” imbuhnya.
Ketua Laboratorium Penerbitan Jurnal Fakultas Humaniora, Habiba Al-Umami, M. Hum. dalam kesempatan yang sama, menyampaikan rasa syukur atas terakreditasinya jurnal jaLi. Ia juga menyampaikan terimakasih atas dukungan pimpinan Fakultas Humaniora dan seluruh tim pengelola jurnal dalam mengawal jurnal Fakultas Humaniora menuju akreditasi. Lebih lanjut ia menyampaikan bahwa tim pengelola jurnal Fakultas Humaniora akan terus berupaya peningkatan kualitas penerbitan jurnal di bawah naungan Fakultas Humaniora.
“Saat ini Jurnal Lingua sedang berproses menuju akreditasi Internasional, sementara jurnal Paradigm dan JaLi kami proyeksikan memperoleh Sinta 2 pada tahun 2024.” Tegasnya.
Sementara koordiator jurnal jaLi, Arief rahman hakim, M.Pd. menyampaikan bahwa saat ini JaLi sedang merancang roadmap pengembangan rekognisi jurnal untuk membawa JaLi menuju reputasi yang lebih tinggi.
“Saat ini, kami (tim jurnal Fakultas Humaniora) sedang merancang roadmap pengembangan sebagai panduan dalam meningkatkan tata kelola jurnal di Fakultas Humaniora.” Tuturnya.
Dr. Rohmani Nur Indah, selaku Senior Editor Jurnal Lingua yang turut hadir dalam kesempatan tersebut mengatakan bahwa mengelola jurnal butuh ketelitian dan ketekunan, baik dalam sirkulasi artikel, maupun tata kelola penyuntingan.
“Selain harus terampil bekerja menggunakan OJS, tim harus selalu sigap dalam mengawal proses artikel yang masuk sampai proses publish. Meskipun itu berat, kami melakukannya dengan senang hati, demi menjaga kualitas jurnal yang kami kelola.” Ujar Bu Indah, yang juga pengelola jurnal universitas El-Harakah ini.
Sementara itu, prodi baru Magister Bahasa dan Sastra Arab sedang dalam tahap penerbitan jurnal baru, yang memuat tentang kajian bahasa dan sastra Arab, yang diberi nama Afshaha. [LYN]