MIU Login

Prodi Sastra Inggris Gelar Sosialisasi Publikasi Jurnal sebagai Tugas Akhir Pengganti Skripsi

HUMANIORA – (22/1/2026) Fakultas Humaniora UIN Maulana Malik Ibrahim Malang melalui Program Studi Sastra Inggris menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Jurnal sebagai Pengganti Skripsi bagi mahasiswa, khususnya yang sedang melaksanakan program Kuliah Kerja Nyata (KKN). Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting pada Rabu, 21 Januari 2026, pukul 11.00 WIB.

Baca juga:

Sosialisasi ini bertujuan memberikan pemahaman komprehensif kepada mahasiswa mengenai alternatif penyelesaian studi melalui penulisan artikel jurnal ilmiah sebagai pengganti skripsi, sesuai dengan ketentuan akademik yang berlaku di Program Studi Sastra Inggris. Jalur ini diharapkan dapat menjadi pilihan strategis bagi mahasiswa yang memiliki minat dan kemampuan dalam riset serta publikasi ilmiah.

Kegiatan sosialisasi dipimpin dan dipresentasikan langsung oleh Ketua Program Studi Sastra Inggris, Dr. Agwin Degaf, M.A. Dalam pemaparannya, beliau menjelaskan mekanisme, persyaratan, alur penulisan, hingga standar jurnal yang dapat dijadikan rujukan sebagai luaran akademik pengganti skripsi.

“Skema artikel jurnal sebagai pengganti skripsi kami hadirkan sebagai alternatif akademik yang menantang sekaligus strategis. Mahasiswa tidak hanya menyelesaikan studi, tetapi juga belajar membangun tradisi riset dan publikasi ilmiah sejak dini,” ujar Dr. Agwin Degaf, M.A.

Ia juga menekankan bahwa jalur ini menuntut kedisiplinan, konsistensi, serta pendampingan akademik yang serius agar artikel yang dihasilkan memenuhi standar mutu dan etika publikasi ilmiah.

Antusiasme mahasiswa terlihat dari kehadiran peserta yang mengikuti kegiatan secara daring serta sesi diskusi yang berlangsung aktif. Berbagai pertanyaan diajukan terkait teknis penulisan artikel, mekanisme bimbingan dosen, hingga strategi memilih jurnal yang sesuai.

Melalui kegiatan ini, Program Studi Sastra Inggris Fakultas Humaniora berharap mahasiswa memiliki pemahaman yang utuh dan terarah dalam memilih jalur penyelesaian studi, sekaligus terdorong untuk mengembangkan kompetensi riset dan publikasi ilmiah sebagai bagian dari kesiapan akademik dan profesional mereka ke depan. [unr/Infopub]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait