Humaniora International Masterclass for Overarching View and Expertise (I-MOVE) merupakan program strategis Fakultas Humaniora untuk membekali mahasiswa agar mampu beradaptasi dan bersaing di tengah dinamika global. I-MOVE dirancang sebagai ruang pengayaan akademik melalui pembelajaran intensif, diskusi, dan riset kolaboratif lintas disiplin dengan tema sastra, budaya, gender, pemikiran intelektual, hingga peluang beasiswa internasional. Salah satu daya tarik utama adalah kehadiran mentor internasional, Prof. Dr. Azhar Ibrahim dari National University of Singapore (NUS), yang memberikan bimbingan langsung sekaligus memperluas perspektif peserta. Selain kuliah dan seminar, program ini menghadirkan lokakarya penelitian untuk melatih kemampuan kritis, metodologis, dan reflektif mahasiswa. I-MOVE menjadi wujud nyata komitmen Fakultas Humaniora mencetak lulusan unggul, berwawasan global, dan siap berkontribusi di kancah internasional.