MIU Login

Mahasiswa Humaniora Raih Juara 2 Debat Bahasa Arab di Gebyar Bahasa Arab UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon 2025

HUMANIORA – (17/11/2025) Mahasiswa Program Studi Bahasa dan Sastra Arab (BSA) Fakultas Humaniora UIN Maulana Malik Ibrahim Malang kembali menorehkan prestasi gemilang di tingkat nasional. Tim debat BSA berhasil meraih Juara 2 dalam ajang Gebyar Bahasa Arab (GBA) 2025 yang diselenggarakan oleh HMPS BSA UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon.

Read too:

Kompetisi tahunan yang berlangsung pada 25–27 September 2025 di kampus UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon ini diikuti oleh peserta dari berbagai universitas di seluruh Indonesia. Event tersebut menjadi wadah bergengsi bagi mahasiswa untuk mengasah kemampuan berbahasa Arab, berpikir kritis, serta beradu gagasan dalam suasana intelektual yang dinamis.

Tim perwakilan Fakultas Humaniora terdiri dari tiga mahasiswa terbaik, yakni Nashruddin Rafa’i (semester 3, asal Magetan), Sulthonus Solihin (semester 3, asal Pasuruan), dan Marshall Ilmie Azizie (semester 5, asal Ponorogo). Ketiganya tampil memukau di setiap babak, menunjukkan penguasaan bahasa Arab yang solid serta kemampuan argumentasi yang tajam dan komunikatif.

Melalui ajang ini, mahasiswa tidak hanya berkompetisi secara akademik, tetapi juga memperluas jejaring nasional serta memperkuat citra positif UIN Maulana Malik Ibrahim Malang sebagai kampus unggul dalam bidang bahasa dan budaya Arab.

Dalam kesan dan pesannya, Nashruddin Rafa’i menyampaikan rasa syukur dan bangga atas capaian tersebut.

“Alhamdulillah dengan segala rahmat Allah SWT, kami dapat menorehkan prestasi dalam ajang GBA 2025 ini. Kami tentu bangga dapat membawa nama universitas dan Fakultas Humaniora khususnya. Harapannya, kemenangan ini dapat memberikan pelajaran dan motivasi baik bagi kami maupun seluruh teman-teman mahasiswa lainnya,” tuturnya.

Prestasi ini semakin menegaskan komitmen mahasiswa Humaniora dalam berkompetisi di kancah nasional serta menjadi bukti nyata bahwa semangat dan kerja keras dapat melahirkan pencapaian yang membanggakan. [asf]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terkait