UAS Berlangsung Ketat
Setelah masa perkuliahan berakhir, seluruh Fakultas di Universitas Islam Negeri Maulana Malik ibrahim Malang menggelar Ujian Akhir Semester (UAS), tidak terkecuali Fakultas Humaniora. Pelaksanaan UAS yang digelar oleh Fakultas tiga jurusan ini tentu sangat menguras tenaga dan pikiran para mahasiswa, terlebih ujian yang berlangsung sangat padat dan ketat.