Kartini Humaniora dan Hari Buku Dunia

Jumat (27/4). Di tengah semarak gebyar SAC, terdapat pemandangan tidak biasa dari para dosen selaku panitia penyelenggara. Seluruh panitia perempuan yang hadir di acara, serempak berdandan selayaknya figur Kartini; menggunakan kebaya serta baju adat.
 “Kebetulan momentnya sekalian peringatan hari kartini. Pemateri kita hari ini juga semuanya perempuan, dan mereka juga berasal dari komunitas Wanita Punya Cerita, jadi sekalian kita serasikan”, jelas perwakilan panitia, Ulil Fitriyah, M.Pd., M.Ed dan Lina Hanifiyah, M.Pd bergantian saat ditanyai mengenai kostum unik tersebut.
Selain itu, kegiatan menarik lain yang diselenggarakan di akhir acara talkshow adalah ‘tukar buku’. Peserta yang hadir di acara talkshow, sebelumnya telah diberitahukan untuk membawa berbagai buku sastra atau buku motivasi, yang untuk selanjutnya saling ditukarkan dengan sesama peserta. Dengan begitu, secara tidak langsung peserta dapat berbagi dan bertukar pengetahuan.
“Kalau yang tukar buku itu, kita adakan untuk memperingati hari buku dunia kemarin. Karena acara tidak bisa tepat diselenggarakan pada hari itu ya jadi kita adakan sekarang. Jadi ini memperingati dua peringatan sekaligus”, sambung Ulil Fitriyah.
Kedepannya, seluruh pengurus SAC berencana mengadakan berbagai kegiatan menarik yang lebih bervariasi, untuk membangun semangat para mahasiswa mengunjungi SAC. Ulil Fitriyah juga menjelaskan rencana penggabungan sistem kerja SAC dan Perpustakaan Fakultas, agar keberadaan kedua tempat tersebut lebih dikenal mahasiswa. “Ya semoga bisa kesampaian. SAC dan Perpustakaan itu kan milik kita semua Fakultas Humaniora, bukan milik masing-masing jurusan”, tambahnya.(ln)